Prodi PMI Tuntaskan Pelaksanaan Seminar Proposal Skripsi dan Draft Artikel Mahasiswa

MEDAN – Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Sumatera Utara telah selesai melaksanakan agenda Seminar Proposal Skripsi dan Seminar Proposal Draft Artikel pada Selasa, 6 Januari 2026. Kegiatan yang diikuti oleh enam orang mahasiswa ini berlangsung dengan tertib di Ruang Sidang FDK UINSU.

Pelaksanaan seminar ini merupakan bagian dari komitmen Program Studi dalam memastikan setiap mahasiswa memiliki rancangan penelitian yang matang sebelum terjun ke lapangan. Adapun mahasiswa yang telah menyelesaikan tahapan seminar ini adalah:

  • Ginting, Ninka Raninda (NIM 0103192048)
  • Muhammad Daffa Juanda (NIM 0103201044)
  • Ikhwan Soleh Harahap (NIM 0103213032)
  • Wiltatikta Badar (NIM 0103212025)
  • Muhammad Amson Nasution (NIM 0103212043)
  • Chandra Anggi Pradana (NIM 0103213035)

Dimulai sejak pukul 08.00 WIB, para peserta secara bergantian memaparkan rencana penelitian mereka di hadapan para penguji. Selain fokus pada penulisan skripsi, seminar ini juga secara khusus membahas persiapan draft artikel ilmiah sebagai salah satu syarat luaran akademik mahasiswa.

Dengan selesainya tahap seminar proposal ini, para mahasiswa tersebut kini dapat melanjutkan ke tahap revisi dan penelitian lapangan guna mempercepat masa penyelesaian studi mereka.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *